PGPI Kalteng menggelar Ibadah Paskah Tahun 2023 Dengan “Tema Kebangkitan Yesus Memerdekakan.

Palangka Raya, klikkalteng.com – Pengurus Daerah Persekutuan Gereja-Gereja Pentakosta Indonesia (PGPI) Kalteng menggelar Ibadah Paskah Tahun 2023 Dengan “Tema Kebangkitan Yesus Memerdekakan. Sub Tema “Dengan kebangkitan Kristus Yang memerdekakan, kita gunakan Setiap kesempatan untuk Berkarya Bagi Tuhan Di Bumi Tambun Bungai, Senin (1/5/23).

Dalam sambutan Ketua Panitia Ibadah Paskah PGPI Kalteng Tahun 2023, Pdt. Ir. Timerasi Labat, M. Si., M.Pd persiapan perayaan Paskah PGPI Kalteng Tahun 2023 bulan Februari dengan SK Nomor : 023/Pan-Paskah/PGPI/Kalteng/1/2023 dengan panitia berjumlah 30 orang dan Dana yang dibutuhkan kan untuk perayaan Ibadah Paskah PGPI Tahun 2023 berjumlah Rp. 34 Juta Rupiah, ” kata Pdt. Ir. Timerasi Labat, M. Si., M.Pd.

Sementara Dana yang di dapat “Secara Asih” dari Panitia dalam bentuk “Janji Iman” dari para Hamba-Hamba Tuhan, secara Khusus ucapan terimakasih kepada Pak Agus Beserta Istri (Ibu Ika) yang sudah menyiapkan Tempat dan Konsumsi mencapai Rp. 25 juta rupiah sehingga terlaksananya kegiatan Ibadah Paskah PGPI Kalteng Tahun 2023, ” jelas Ketua Panitia Pdt. Ir. Timerasi Labat, M. Si., M.Pd.

Sambutan Walikota Palangkaraya Bapak Fairid Naparin bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan karunianya masih diberikan kekuatan yang masih diberikan kesehatan dan umur panjang sehingga bisa menghadiri ibadah dan perayaan Paskah PGPI Provinsi Kalimantan Tengah dan PGPI Kota Palangkaraya dengan keadaan sehat walafiat atas nama Pemerintah Kota Palangkaraya dengan mengucapkan selamat Paskah kepada bapak ibu saudara saudari yang merayakannya, ” tutur Walikota Palangkaraya.

Bapak Fairid Naparin Juga menegaskan bahwa Pemerintah Kota Palangkaraya bahwa komitmen Kami tetap akan mengayomi masyarakat semaksimal mungkin sebisa mungkin walaupun kami tahu bahwa kekurangan-kekurangan itu pasti ada tidak mungkin kita bisa memuaskan seluruh orang demi menjaga keberagaman umat beragama yang ada di Kota Palangkaraya seperti falsafah kita Rumah Betang tentu itu adalah wajib wajib hukumnya untuk kami selaku Pemerintah Kota Palangkaraya, “ungkap Bapak Fairid Napirin.

Walikota Palangkaraya Bapak Fairid Naparin berpesan semoga di Tahun 2024 itu Tahun Politik karena banyak sekali kegiatan dari Pilpres hingga Pilkada tentunya menjaga situasi dan kondisi agar tetap terjaga sehingga terhindar dari pihak-pihak yang memecah belah karena masyarakat kota Palangkaraya ini bisa dilihat dari ipm-nya ataupun indeks pemenang manusianya kan di atas rata-rata yaitu di angka 80 hampir 81 itu di atas rata-rata di dan di atas angka Nasional artinya Saya yakin dan percaya yang masyarakat kota palangkaraya, “jelasnya.

Kiranya perayan Paskah dapat memupuk toleransi dan mampu menghadirkan suasana yang penuh dengan kebersamaan untuk menjaga dan memupuk kebersamaan serta sebagai Gereja harus untuk terus mempersaksikan yang kita saksikan kehidupan yang kita temukan didalam kristus yang bangkit melalui kehidupan kita pribadi maupun bersama sama dalam satu tubuh Umat Kriatiani demi terciptanya Ketentraman Kalimantan Tengah. (Ctr/TN)

 

 

Back to top button