PEKKA Kota Palangkaraya Klik PEKKA Klik Layanan Informasi Dan Konsultasi Di Kelurahan Tanjung Pinang.

Palangka Raya, Klikkalteng.com – Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA) Kota Palangka Raya adalah para wanita atau perempuan yang karena berbagai sebab bertindak sebagai Kepala Keluarga dalam suatu kehidupan sebuah rumah tangga.
Perempuan Kepala Keluarga (PEKKA) Kota Palangka Raya menyenggarakan Klik PEKKA Klik Layanan Informasi Dan Konsultasi “Meningkatkan Akses Keadilan dan Perlindungan Sosial Bagi Perempuan dan Masyarakat Marjinal” yang diselenggarakan di Kelurahan Tanjung Pinang, Kota Palangkaraya. Rabu (26/7/23)
Sambutan sekaligus membuka kegiatan dari Klik PEKKA di Kelurahan Tanjung Pinang Bapak Geral Namara, S.sos mengatakan kegiatan yang dilakukan ibu-ibu PEKKA sangat mengenalkan kepada warga masyarakat karena kadang warga masyarakat banyak menanyakan ke kami, karena kami tidak bisa menjelaskan secara langsung karena fungsi kami di kelurahan hanya sebagai penyalur, jadi tidak pemegang sebagai pemegang kegiatan terutama di dalam pendataan penduduk, “katanya.
Bapak Geral Namara, S.sos menyampaikan banyak warga yang mengharapkan agar kegiatan dapat dilaksanakan di kelurahan karena warga kami pada umumnya jarang mengunjungi kelurahan jadi dengan alasan mereka kadang tidak tahu tempatnya dan lokasinya dan juga transportnya pun mereka ada sebagian yang memiliki ada yang tidak, “jelasnya.
Lurah Tanjung Pinang tersebut juga berharap dengan apa dilakaukan Klik Layanan ini apa yang diinginkan dari warga masyarakat dapat dipertanyakan langsung ke dinas yang bersangkutan sehingga masyarakat mendapat kejelasan yang pasti, “papar Geral Namara.
Saya sebagai Lurah Tanjung Pinang di sini yang mewakili dari warga masyarakat apa yang dikeluhkan warga masyarakat, kita salurkan pada hari ini dan masyarakat langsung dapat berhubungan langsung ke instansi terkait sesuai dengan apa yang nanti mereka perlukan, baik dalam pengurusan atau pun ada sesuatu dan lain hal yang tidak jelas. Mungkin mereka dapat menanyakan langsung dan mungkin nanti jika ada kekurangan dengan harapan di Dinas terkait, nanti masih dapat dilayani kembali, “tambah Geral Namara.
Dalam kegiatan tersebut dihadir oleh dinas Pengadilan Agama, Dukcapil Kota Palangkaraya, Dinsos Kota Palangkaraya, Puskesos dan Masyarakat dr kelurahan Tanjung Pinang dan dari Anggota PEKKA.
Sumber : ctr/tn-t7