Ketua Dewan Kota Hadiri Pemakaman Mantan Anggota DPRD Kalteng.

Palangka Raya, Klikkalteng.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palangka Raya Sigit K Yunianto melayat dan hadiri pemakaman mantan Anggota DPRD Kalteng tiga (3) priode sejak tahun 2004-2019, dari Fraksi PDI-Perjuangan, alm. Borak Milton, di Palangka Raya, Rabu (13/12).

Selain Ketua DPRD Kota, hadir juga Ketua DPRD Provinsi Kalteng Wiyatno,S.P, Wakil Ketua I DPRD Kalteng Ir.Abdul Razak, Ketua DPD PDI-Perjuangan Kalteng Arton S.Dohong, sejumlah anggota Dewan lainnya, Ketua Dusmala Kalteng Bias Layar,SH, dan tokoh masyarakat lainnya.

Sigit bersama tokoh politik lainnya yang hadir berkesempatan melakukan tabur dan meletakkan karangan bunga di pusara berdampingan dengan ibundanya, yang meninggal dunia dua bulan sebelumnya.

Almarhum pernah menjabat sebagai Sekretaris PDI-Perjuangan Kalteng, era Ketuanya R.Atu Narang, dan mentor sejumlah politisi partai pimpinan Megawati Soekarno Putri itu.

Kini jabatan Sekretaris PDI-Perjuangan Kalteng dipegang Sigit K. Yunianto, dengan Ketua DPDnya Drs. Arton D. Dohong, bendahara Wiyatno, SP.

Politisi partai Banteng moncong putih tersebut meninggal dunia diusia 66 tahun, karena serangan jantung, saat berada di Barito Timur untuk mengunjungi putranya, kemudian dibawa ke Palangka Raya untuk di makamkan di TPU Kristen km 12 Jalan Tjilik Riwut Palangka Raya.

Kepada media ini, Ina Prayawaty salah satu politisi PDI-Perjuangan Kalteng satu daerah pemilihan dengan almarhum, di Dapil IV, menjadikan alm. Borak Milton sebagai mentornya dalam meraih suara wilayah Barito Timur, Barito Selatan, Barut dan Murung Raya.

“Dia orangnya politisi luar biasa piawai melakukan pendekatan dan menarik simpati masyarakat untuk menjadi pemilih dan pendukung saat kampanye”, ujar Ina.

Dan menambahkan alm.Borak selalu meraih suara terbanyak, dan kini ia hanya bisa bersedih dan ikut berduka cita mendalam

Hadir pada pemakaman alm.Borak Milton terlihat istri almarhum, tiga anaknya menantu, sejumlah cucu, saudaranya, warga Jemaat, dan kerabat lainnya. (id/da).

Back to top button